Macaroni Schotel



Have a nice weekend teman-teman ..... Sambil menunggu roti tawar selesai dioven, aku mau sharing tentang Macaroni Schotel yang aku buat kemarin malam sepulang kerja . Resepnya aku pakai punya Mba Susianne Flo S. Setelah sempat tanya ini dan itu akhirnya coba buat ah ^^

Kalau dihitung waktu pembuatannya dari mulai persiapan bahan hingga macaroni keluar dari oven kira-kira 1,5 jam. Dannnnn..... begitu satu pinggan keluar dari oven langsung ludes dalam 5 menit. Doyan apa laper ya hehehehe ^^

Worth it sama penantiannya, kenyang dan nikmat luar biasa. Komposisi rasanya semua serba pas, perpaduan merica, pala, susu dan fresh creamnya benar-benar pas. Apalagi masih panas, baru keluar dari oven, lelehan mozarellanya seksi boooo ^^





Satu resep ini jadi lumayan banyak. Satu pinggan dan 3 loyang aluminium foil ukuran sedang. Paginya 2 loyang aluminium foil aku bawa kekantor. Sesampainya dikantor langsung aku panasin di microwave, dan dalam sekejap habis diserbu teman-teman. Semua komentarnya sama. Enak !


Aku juga sempat makan satu potong di kantor. Dan memang masih sangat enak, cuma mozarellanya udah gak meleleh lagi ... ya iya lahhhhhh hehehe. Sebagian teman lebih suka yang kering gak ada lelehan mozarellanya. Tapi kalau aku, mau makan pizza atau pasta apapun lebih suka yang baru matang dengan lelehan mozarellanya ^^

Pokoknya untuk Macaroni Schotel kali ini judulnya "nendang" abis ..... So many thanks ya Mba Susianne Flo S for the recipes and tricks ^^ 

Yuk yang mau mencoba ini resep dan tahapannya :

Macaroni Schotel
Made by Dapoer Lys

Bahan-bahan :
  • 200 gr Maccaroni, aku pakai merk San Remo
  • 300 cc Susu cair
  • 100 gr Fresh cream, aku pakai merk Elle & Vire
  • 100 gr Ayam fillet, potong dadu kecil kecil
  • 3 buah Sosis, potong dadu kecil kecil, 
  • 1 buah Brokoli, ukuran sedang. 
  • 60 gr Keju cheddar, aku pakai merk Kraft
  • 100 gr Mozarella cheese, aku pakai merk Greenfields
  • 3 butir Telur, kocok lepas
  • 1 sdt Garam
  • 1/2 sdt Pala bubuk
  • 1/2 sdt Merica bubuk
  • 50 gr Terigu
  • 1 sdm Margarine, untuk mengoles macaroni
  • 2 sdm Butter, untuk menumis
  • 1 buah Bawang bombay
  • Mayonaise secukupnya, untuk toping

Cara Membuatnya :
  • Macaroni direbus dengan air mendidih hingga kenyal (jangan terlalu lembek) bersama sejumput garam. Setelah terlihat kenyal angkat siram dengan air matang dan beri mentega atau butter 1 sdm aduk rata agar macaroni tidak saling menempel. 
  • Panaskan butter. Tumis bawang bombay hingga harum tambahkan daging ayam fillet, sosis aduk aduk. Masukan tepung terigu aduk, lalu tuang susu cair dan fresh cream sedikit-sedikit. 

  • Masukan macaroni dan brokoli yang sudah dipetik kecil, aduk rata. 
  • Tambahkan keju parut, garam, merica bubuk, pala bubuk. 
  • Setelah tercampur rata angkat campuran macaroni dari kompor tuangkan telur kocok aduk rata. Segera tuangkan didalam pinggan tahan panas atau loyang biasa yang sudah dikasih alumunium foil dan ratakan.
  • Taburkan keju mozarella parut. Tambahkan mayonaise dengan membuatnya jadi garis kotak-kotak putih, seperti terlihat di gambar.
  • Terakhir taburkan parsley kering atau basil kering (aku skip)

  • Kemudian panggang, aku memanggang dengan suhu 170 C selama 40 menit dengan menggunakan tekhnik au bain marie, yaitu pinggan direndam dengan air panas. Lalu masukan kedalam oven. 


Note : 
  • Teknik memanggan mengunakan teknik au bain marie, yaitu pinggan direndam dengan air panas. Lalu masukan kedalam oven. Teknik ini bisa membuat macaroni schotel garing diatas tapi lembut didalam dan rata. Menghindari juga kering dan gosong dibagian bawah.
  • Agar bagian atas tidak terlalu kering dalam memanggang suhunya diatur, 30 menit pertama menggunakan api atas bawah, 10 menit terakhir api bawah.
  • Pastikan oven sudah dihangatkan terlebih dahulu selama kurang lebih 7 menit.


HAVE A NICE BAKING